Untuk membuat sebuah alamat email banyak pilihan, ada yang gratis dan ada juga yang berbayar. Contoh layanan email berbayar adalah nama email berdasarkan nama domain yang di miliki, contoh : xxx@bunder.com, biaya yang harus dikeluarkan adalah membayar layanan hosting untuk nama domain tersebut. Selain yang berbayar, banyak juga layanan email yang gratis, layanan email terkemuka di dunia diantaranya yaitu Yahoo mail, Gmail, Hotmail, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Cara Membuat Email Di Gmail
- Klik pada tanda panah no 1 untuk menyesuaikan setting bahasa anda
- Klik pada tanda no 2 untuk mulai membuat akun email anda
2.Selanjutnya isi formulir dan data diri anda seperti contoh pada gambar dibawah ini:
- Isi Nama depan dan nama belakang anda
- Masukan nama email seperti yang kamu mau, bisa juga menggunakan kombinasi huruf dan angka
- Buat sandi : isilah dengan kata sandi yang anda inginkan. Saran, buatlah kata sandi yang kuat agar tidak mudah di scan oleh software robot jahat yaitu sandi merupakan campuran dari huruf, angka, serta karakter khusus, misal : K0$on9$3mb1L4n
- Konfirmasi sandi Anda : tulis ulang kata sandi yang tadi di masukkan (harus sama persis), misal K0$on9$3mb1L4n
- Masukan Tahun, Bulan, Dan tanggal lahir anda
- Pilih jenis kelamin anda
- Masukan no ponsel anda
- Alamat email Anda saat ini : isilah dengan alamat email anda yag lain. Apabila anda tidak memiliki alamat email yang lain, maka kosongkan saja. Ini disebut juga sebagai email pemulihan, ini berguna jika suatu saat anda mau masuk ke akun email dan lupa akan sandi yang digunakan, maka anda bisa melakukan permintaan sandi melalui alamat email pemulihan ini.
- Buktikan bahwa Anda bukan robot : Lihat tulisan yang muncul, kemudian tulis kembali tulisan tersebut pada form dibawah tulisan Ketikkan kembali dua kata tersebut. Setiap kata yang muncul akan selalu berbeda tiap orang atau anda melalukan refresh pada halaman pembuatan email, lazimnya kata tersebut di sebut sebagai captcha.
- Lokasi : pilih sesuai dengan nama negara yang anda tinggali, misal Indonesia.
- Centang kotak kecil di samping tulisan : Saya menyetujui Persyaratan Layanan dan Kebijakan Privasi Google.
- Klik tombol “Langkah Berikutnya".
3.Selanjutnya anda diminta untuk memilih cara memverifikasi akun anda, masukan seperti gambar dibawah ini:
- Pilih Pesan Teks pada opsi Verifikasi
- Pilih negara
- Dan masukan no ponsel anda
- Setelah itu klik tulisan kirim kode verifikasi
4.Selanjutnya google akan mengirimkan SMS ke nomor HP yang telah di cantumkan diatas.
5.Masukan kode yang di kirim oleh google pada form yang tersedia.
Klik Verifikasi
6.Silahkan tambahkan foto profil akun email anda atau anda bisa langsung klik 'langkah selanjutnya' untuk masuk ke akun email gmail anda.
7.Klik lanjutkan
8.Selesai email anda sudah siap untuk digunakan.
Tips
Email merupakan suatu yang sangat vital dalam dunia online, anda harus menjaga kerahasiaan kata sandi akun email tersebut, jangan sampai teman, pacar, saudara atau orang lain mengetahui akan kata sandi yang anda pergunakan.
Berikut beberapa tips keamanan email :
Buatlah kata sandi yang kuat. Kata sandi yang kuat merupakan capuran dari huruf, angka serta karakter khusus. Di internet banyak sekali software jahat yang bisa scanning kata sandi, kata sandi yang merupakan kata yang terdapat dalam kamus merupakan kata sandi yang lemah dan mudah di bobol.
Jaga kerahasiaan kata sandi. Sebaiknya anda merahasiakan kata sandi anda walaupun itu kepada teman dekat, pacar atau saudara anda.
Jangan gunakan kata sandi yang sama untuk daftar ke situs lain. Jika suatu saat anda mendaftar ke situs di internet, misal facebok, twitter, hi5, atau lainnya, pergunakanlah kata sandi yang lain, jangan menggunakan kata sandi yang sama dengan email utama.
Gunakan email lain untuk daftar situs-situs kurang terpercaya. Apabila anda ingin mendaftar ke situs-situs yang memang situs tersebut belum jelas tingkat kepercayaannya seperti situs social bookmark yang bertebaran di internet, program bisnis online dan yang lainnya, sebaiknya jangan gunakan email uatama anda, buatlah email lain sebagai keamanan. Di internet banyak pihak-pihak jahat yang memanfaatkan sebuah email, mereka ada yang menjual data email ke pihak lain, ada yang bermaksud membobol email anda dan lain-lain, maka berhati-hatilah.
Tentu masih banyak langkah untuk mengamankan akun email anda dari pihak-pihak yang bermaksud jahat, namun cukup 4 poin saja dalam kesempatan ini agar tidak terlalu panjang.